free web page hit counter Ciri-ciri, Penyebab dan Gejala Komstir Rusak - RiderGalau.com
Kolom Pencarian Menu Utama

Komstir (steering head) jika mengalami kerusakan sangat terasa sekali perubahannya. Komponen ini merupakan bagian penting yang berkaitan dengan kenyamanan dalam mengendalikan kemudi motor. Bagian ini memang selalu terlupakan ketika melakukan servis, mungkin karena cukup butuh waktu kalau mau dibongkar.

komstir

Komponen di dalam komstir ini terdiri dari bola-bola. Kondisinya harus selalu terjaga, dengan komposisi gemuk nya tidak boleh kering. Karena sering bergesekan satu sama lain, bagian bola-bola dan dinding komstir sangat rentan aus. Jadi sekalinya rusak biasanya harus diganti dengan yang baru kalau mau sektor kemudi balik normal lagi.

Apakah ciri dari kerusakan komstir ini?

Ciri-ciri jika komstir ini rusak biasanya handing dan pengendalian kemudi motor terasa kurang maksimal, dan bisa dibilang kontrol untuk melakukan belok ke kanan dan ke kiri agak liar seolah-olah membanting

Contoh lainnya biasanya setang kemudi motor terasa lebih berat ketika mau belok, dan suka ada bunyi “gletuk gletuk” saat menginjak jalan rusak atau saat melakukan pengereman rem depan.

Terkadang rem terasa kurang pakem  akibat dari komstir rusak, karena saat melakukan pengereman akan ada sedikit jeda sebelum roda berhenti.

Getaran ban semakin terasa di tangan, karena  stang yang seharusnya statis menjadi tidak stabil akibat kerusakan komstir.

Salah satu efek jika komstir rusak adalah stang motor yang terasa mau copot. Hal ini dikarenakan komstir yang tidak mampu lagi menstabilkan stang motor. Biasanya stang motor akan bisa di gerakkan ke depan dan ke belakang.

Penyebab rusaknya komstir?

Komstir rusak biasa disebabkan dari penggunaan motor yang kurang baik ketika melewati jalan berlubang dan area yang terjal Sehingga dudukan bola-bola atau pelor jadi mudah aus.

READ  Apa Itu Throttle By Wire ? Cara kerja, Kelebihan dan kekurangannya ?

Ausnya bola-bola atau pelor bisa juga karena perawatan yang kurang maksimal seperti bola-bola pada komstir yang kering karena kurang grease.

Saat bola-bola dan mangkuk komstir kering, setang jadi berat karena pelor aus. Efeknya, putaran mur pengikat komstir makin kencang sendiri seiring gerak setang. Untuk mengatasinya ganti satu set laher komstir baru.

Apa yang harus dilakukan ketika gejala komstir rusak terasa?

Apabila stelan komstir hanya kendor, maka cukup dikencangkan lagi sampai mencapai posisi yang pas karena stelan yang terlalu kencang juga tidak bagus. Selain distel kekencangannya periksa juga mangkuk (inner race & outer race) dan pelornya. Apakah ada goresan atau pecah. Komstir yang mengalami kerusakan cukup parah biasanya harus diganti semua satu set berupa mangkuk beserta pelornya.

Jika cara diatas belum bisa mengatasi gejala kerusakan komstir, maka jalan terakhir yang harus agan lakukan adalah dengan cara mengganti komstir yang rusak tersebut 😀 . Harga komstir bervariatif dari yang ori sampai dengan lokalan, sebagai alternatif agan juga bisa menggunakan komstir bambu yang sianggap lebih tahan lama.

Itulah beberapa ulasan mengenai komstir rusak, semoga bermanfaat gan.

2 Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *