free web page hit counter Harga Fitur dan Spesifikasi Kawasaki All New Ninja 250 Tahun 2021 - RiderGalau.com
Kolom Pencarian Menu Utama

Kawasaki Ninja 250 Model terbaru sudah diperkenalkan  di Indonesia, prototipe nya sendiri sudah cukup lama dikenalkan di Tokyo Motorshow. Motor yang disusung kali ini memang benar-benar baru banget dari jeroan mesin sampai ke baju-bajunya. Kabarnya pada tangal 15 Januari 2019 nanti akan ada model warna terbaru. Tentunya nanti saya akan update info tersebut gan.

Sepertinya kawasaki mulai serius bersaing dengan kompetitor dari pabrikan sebelah seperti All New CBR250RR dan Yamaha R25 yang sebelumnya punya power lebih unggul, namun sekarang Kawasaki mengklaim bahwa yang saat ini diperkenalkan punya power yang jauh berbeda dari versi lawas dan juga more powerfull dibandingkan 2 kompetitornya tadi.

Ninja 250 FI versi lama yang di jual mulai sejak 2012 sampai 2017 ini, tenaga maksimumnya cuma 32 PS atau 31, 7 dk di 11. 000 rpm & torsi maksimum 21, 5 Nm di 10. 000 rpm.

Bila kita bandingkan untuk Ninja 250 2018 kali ini miliki tenaga maksimum 39 PS atau 38, 6 dk di 12. 500 rpm & torsi maksimum 23, 5 Nm di 10. 000 rpm, perbedaannya tenaga 6,9 dk.

Kemudian torsinya juga lebih besar 2 Nm. Dengan power to weight ratio pasti juga bisa memberikan perbedaan yang jauh, Ninja 250 baru 0, 235 dk/kg untuk versi standard, sementara Ninja 250 lama 0, 184 dk/kg.

Fitur Kawasaki Ninja 250 2018

Poin-poin penting mengenai apa saja fitur dan apa saja yang baru dari Kawasaki All New Ninja 250 ini selain powernya yg besar tadi, bisa agan lihat di bawah ini :

Desain Baru
Dari awal melihat, agan juga pasti sudah bisa menyimpulkan kalau dari headlamp sampai ke buntut-buntutnya punya buritan yang benar-benar baru, dengan lampu headlamp yang sudah LED, lekukan yang serba tajam mirip-mirip Kawasaki Ninja ZX10R dan Kawasaki H2.

READ  Harga dan Spesifikasi Kawasaki Versys 650 Terbaru

Lampu belakang LED dengan desain membentuk segitiga, bukan hanya bodi yang berganti rupa, tetapi juga sampai ke desain velg juga baru gan.

Suspensi Depan dan belakang
Suspensi depannya juga berubah gan, walaupun memang belum pakai upside down masih pakai model teleskopik, cuma ukuran diameter yang saat ini digunakan lebih besar yaitu 41 mm. Alasan Kawasaki masih menggunakan Shock jenis ini adalah untuk mendapatkan berat yg lebih ringan.

Suspensi belakangnya masih menggunakan shock monoshock, tapi yang kali ini digunakan sejenis dengan Ninja 150R ada fitur Gas Charge nya.

Piringan Cakram Depan
bentuk piringan cakramnya sekilas memang tidak terlihat perbedaanya, yupz dari bentuknya sih memang sama dengan versi ninja yg lama, tetapi yang model tahun 2018 ini punya ukuran yang lebih besar. Versi lawas berukuran 286 mm, yang baru berdiameter 310mm.

Sasis Baru
Sasisnya yang baru menggunakan jenis Twin Spark yang punya bobot lebih ringan. Swing arm mounting plate, jadi arm yang kini dipakai tidak terhubung dengan sasis, melainkan ke sambungan plat yang terhubung ke mesin. Hal ini mempunyai efek positif untuk memberikan stabilitas dan bobot yang lebih ringan.

Mesin
Masih pakai jenis mesin sama, 4 langkah 2 silinder DOHC 8 katup injeksi berpendingin cairan dengan transmisi 6 speed. Bedanya mesin baru didesain untuk hasilkan perform lebih optimal, layaknya pemakaian throttle body downdraft 32 mm. Versi lama horisontal & cuma 28 mm.

Speedometer
Modelnya beda banget dengan ninja lama, model dashboard yang saat ini dipakai mirip dengan Kawasaki Ninja Z650 baru. berisi informasi Gear Position, Odometer, Dual trip meter, Info Konsumsi BBM, Temperatur Coolant, Eco Riding Indicator, dan Informasi Jam.

READ  Harga dan Spesifikasi Old Yamaha Byson Karburator

Pilihan Warna dan Striping All New Ninja 250

Versi Standar

All New Ninja 250 Standar 2018 Hijau
All New Ninja 250 Standar 2018 Hitam
All New Ninja 250 Standar 2018 Merah

Versi SE

All New Ninja 250 SE 2018 Hijau

Versi ABS

All New Ninja 250 ABS 2018 Merah
All New Ninja 250 ABS

Spesifikasi All New Ninja 250 2018

Rangka
Suspensi Depan41 mm telescopic fork
Suspensi BelakangBottom-Link Uni-Trak, gas-charged shock with adjustable preload
Rem DepanSingle semi-floating 310 mm petal disc
Rem BelakangSingle 220 mm petal disc
Ban Depan110/70-17 M/C 54H
Ban Belakang140/70-17 M/C 66H
Panjang x Lebar x Tinggi1,990 x 710 x 1,125 mm
Jarak Poros Roda1,370 mm
Jarak ke Tanah145 mm
Berat167 kg
Kapasitas Bensin14 litres
Mesin
TipeLiquid-cooled, 4-stroke Parallel Twin
Maksimum Power28.5 kW {39 PS} / 12,500 rpm
Torsi Maksimum23.5 N.m {2.4 kgf.m} / 10,000 rpm
Diameter x Langkah62.0 x 41.2 mm
Volume Silinder249 cc
Valve SystemDOHC, 8 valves
Sistem Bahan BakarFuel injection: 32 mm x 2
Sistem PengapianDigital
Perbandingan Kompresi11.6:1
Transmisi
Jumlah Transmisi6-speed, return shift
Primary Reduction Ratio3.069 (89/29)
Final Reduction Ratio2.857 (40/14)
Tipe System Final DriveChain

Harga All New Ninja 250 tahun 2019

TipeHarga
All New Ninja 250 StandarRp.61.900.000
All New Ninja 250 SERp.64.300.000
All New Ninja 250 ABSRp.71.900.000

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *