free web page hit counter Apakah Boleh Ban Depan dan Belakang Pakai Ukuran Ban Yang Sama ? - RiderGalau.com
Kolom Pencarian Menu Utama

Tidak ada satupun bagian dari motor yang dianggap tidak punya fungsi penting. Salah satunya yah bagian roda belakang ini. Bukan hanya untuk melancarkan laju kendaraan, ban ini juga sering kita ulik dari segi tampilan dan spesifikasinya.

Ban Depan dan Belakang Pakai Ukuran Ban Yang Sama

Jarang ditanyakan, tetapi cukup menarik untuk kita bahas gan. Normalnya ban belakang punya ukuran lebih besar dari ban depan. Contohnya saja pada motor bebek, untuk belakang berukuran 80/90 – 17 dan depan selalu sedikit lebih kecil yaitu 70/90 – 17.

Untuk mengobati rasa kebosanan, modifikasi, bahkan gaya dan kecepatan. Banyak yang mengubah ukuran bawaan pabrik dari sebuah motor.

Nah, Bagaimana jika ban depan dan belakang pakai ukuran yang sama? apakah ada efek samping yang bisa membahayakan?

Sebenarnya menyamakan ukuran ban ini boleh saja dilakukan. Dengan pertimbangan ukuran nya sudah agan pertimbangkan segi keamanan dan kenyamannya.

Menggunakan ban berukuran kecil memang sedikit meningkatkan kecepatan motor, akan tetapi kestabilan motor tentu saja berkurang. Resiko kehilangan keseimbangan bisa saja terjadi.

Sebalikanya apa sih keuntungan menggunakan ban berukuran besar untuk depan belakang?. Agan bisa merasakan kendaraan lebih stabil dari biasanya. Namun jika ukuran terlalu besar resiko sulit bermanuver pasti agan rasakan.

Pada dasarnya motor lebih mudah dikendalikan apabila menggunakan ban depan yang lebih kecil. Dan, ban belakang yang besar itu fungsinya untuk mengatasi bobot angkut dari sebuah kendaraan.

Bobot pengendara, pembonceng, maupun barang bawaan dibebankan pada ban belakang. Gak kebayang jika motor yang biasa bawa padi hasil panen yang berat malah pakai ban cacing, kan bisa berbahaya banget tuh!

Kesimpulannya, sebelum mengubah ukuran ban ada baiknya kita pertimbangkan dahulu segi keamanan dan kenyamananya. Kalau cuma sekedar gaya-gayaan, mending jangan dulu. Soalnya bisa membahayakan pengendara dan penumpang motor.

Satu Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *