free web page hit counter Cara Mencuci Motor Listrik, Hindari Cuci Steam - RiderGalau.com
Kolom Pencarian Menu Utama

Cara Mencuci Motor Listrik – Penggunaan motor listrik semakin populer pada tahun ini dan tidak menutup kemungkinan kedepannya akan semakin populer. Penggunaan motor listrik masih terbilang baru di negara kita, makanya penguna motor tersebut awam dalam hal perawatan motor listrik.

Cara Mencuci Motor Listrik

Contohnya saja cara mencucinya yang benar, tidak banyak yang tahu beberapa pantangan ketika mencuci motor. Apalagi saat musim hujan seperti ini, membuat kita sebagai pemilik motor harus rajin mencucinya.

Walaupun sebenarnya motor listrik lolos pengujian banjir, tetapi masih ada beberapa komponen yang sebetulnya rentan terkena air.

Menurut beberapa produsen motor listrik, cara mencuci motor listrik sama saja dengan mencuci motor berbahan bakar minyak yang lainnya. Hanya saja kita perlu menghindari penggunaan air bertekanan tinggi agar terhindar dari kebocoran.

Baca juga : 5 Tips Mencuci Motor Sendiri dan Hal-hal Yang Harus Dihindari

Makanya lebih di sarankan mencuci sendiri daripada menggunakan cuci steam. Kalaupun lagi malas, ada baiknya anda mengingatkan jasa cuci steam agar tidak menyemprotnya langsung ke bagian dinamo.

Sebelum menyiramnya dengan air, perhatikan cover, jok, soket charger, sampai dengan penutup baterai sudah tertutup dengan baik. Kemudian juga jangan lupa komponen MCB yang biasa ada pada motor listrik jangan sampai terkena air.

READ  Kelebihan dan Kekurangan Shockbreaker Upside Down

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *