free web page hit counter Kenali 5 Ciri Mobil Bekas Banjir Jika Ingin Membeli Mobil Bekas - RiderGalau.com
Kolom Pencarian Menu Utama

Ada banyak ciri mobil bekas banjir yang dapat Anda perhatikan sebelum melakukan pembelian dari mobil bekas. Hal ini menjadi bagian penting yang tidak boleh Anda lewatkan. Karena meskipun Anda membeli jenis mobil bekas, tentunya Anda tidak ingin mengalami kerugian bukan?

Ciri Mobil Bekas Banjir

Apalagi jika mobil bekas yang Anda beli tersebut adalah mobil bekas banjir yang tentunya memiliki beragam masalah dan membutuhkan service yang tidak sedikit. Untuk itu, perhatikanlah beberapa ciri-ciri di bagian bawah ini yang menjadi pertanda bahwa mobil bekas tersebut adalah mobil bekas banjir, di antaranya : 

Bau tidak sedap 

Ciri pertama yang ditunjukkan oleh mobil bekas banjir adalah aroma tak sedap yang ditimbulkan olehnya. Dalam hal ini umumnya akan tercium bau apek dan jika aroma tersebut Anda cium, maka ada kemungkinan besar bahwa mobil tersebut pernah terendam banjir.

Bau apek sendiri muncul karena bagian dalam dari mobil tersebut yang terendam oleh air dan basah. Sedangkan untuk mengeringkan dan membersihkannya sendiri bukanlah hal mudah, karena itulah ia seringkali meninggalkan bau atau aroma tak sedap seperti halnya bau apek.

Selain aroma tak sedap, Anda juga harus berhati-hati jika mobil bekas yang ditawarkan memiliki aroma parfum yang terlalu kuat. Pasalnya hal tersebut bisa jadi dilakukan oleh pihak penjual untuk menyamarkan aroma lainnya, seperti halnya aroma tak sedap dari bau apek itu tadi. 

Karat 

Ciri selanjutnya yang muncul pada mobil bekas banjir adalah adanya karat serta korosi. Dalam hal ini pastikan untuk memeriksa bagian interior serta eksterior. Dengan kata lain, Anda harus melakukan pemeriksaan secara menyeluruh, utamanya pada bagian body serta kolong mobil.

Karena bagian tersebut seringkali meninggalkan karat apabila ia terendam oleh air banjir. Selain bagian tersebut juga ada bagian interior yang harus Anda perhatikan dengan lebih detail.

READ  Tips Ganti Oli Untuk Mobil Yang Sering Kena Macet

Bagian tersebut adalah jok serta pedal yang juga sering menimbulkan adanya karat serta korosi apabila terendam air banjir dalam waktu yang cukup lama. Anda bisa membedakan korosi lama dengan yang baru dari segi warnanya. Karat baru biasanya berwarna lebih terang, kemudian lebih mudah menempel di tangan ketimbang yang lama.

Munculnya endapan lumpur 

Membersihkan mobil yang terendam air banjir bukanlah perkara mudah, bahkan beberapa penjual seringkali melewatkan beberapa bagian penting saat melakukan proses pembersihan. Hal ini terlihat melalui beberapa bagian yang seringkali hadir dengan adanya endapan lumpur di bagian dalamnya.

Jika Anda jeli dan melakukan pemeriksaan dengan menyeluruh, maka endapan lumpur tersebut dapat Anda temukan dengan mudah, seperti halnya pada bagian sudut atau bahkan sela-sela mobil. Kotoran berupa endapan tersebut umumnya terbawa oleh air banjir hingga akhirnya masuk ke bagian dalam mobil.

Beberapa tempat yang seringkali menjadi tempat dari munculnya endapan lumpur tersebut adalah sudut panel, kisi-kisi AC, penutup speaker, bagian kabel yang ada di belakang dashboard, sela-sela hingga bagian rel dari jok mobil. 

Kerusakan elektronik 

Setiap peralatan elektronik akan mudah rusak apabila terkena air, apalagi jika itu air banjir yang tentunya kotor karena mengandung lumpur. Untuk itu, sebelum melakukan pembelian dari mobil bekas, maka pastikanlah untuk memeriksa setiap peralatan elektronik yang dimilikinya. Seperti halnya audio, lampu, wiper, AC, serta beragam peralatan elektronik lainnya.

Dalam hal ini, pastikan agar setiap peralatan elektronik tersebut berfungsi dengan baik. Jika salah satu di antaranya ada yang berfungsi tidak baik, maka bisa jadi hal tersebut merupakan akibat dari mobil yang pernah terendam air banjir sehingga bagian elektronik yang dimilikinya pun mengalami kerusakan. 

READ  7 Cara Agar Tidak Mabuk Perjalanan Saat Naik Mobil

Selain itu, pastikan pula bagian lampu indikator dari EPS atau Elektronik Power Steering dapat bekerja dengan baik. Karena salah satu bagian yang paling sering terkena kerusakan apabila mobil terendam banjir adalah bagian dari lampu EPS itu tadi. 

Kerusakan mesin 

Ciri selanjutnya yang seringkali terlihat pada mobil yang bekas terendam air banjir adalah kondisi mesin yang mengalami kerusakan. Hal ini umumnya ditunjukkan dengan warna oli mesin yang mengalami perubahan.

Pasalnya oli dari mesin mobil yang terendam air banjir akan mengalami perubahan warna menjadi coklat dan sedikit terlihat berwarna putih. Selain kerusakan yang terlihat melalui tampilan oli mesin, kerusakan mesin juga dapat Anda rasakan dari suara mesin yang dihasilkannya.

Hal ini ditandai dengan suara mesin mobil yang akan terdengar keras dan kasar. Apalagi jika mesin mobil tersebut belum diperbaiki. 

Dari beberapa ciri di bagian atas tadi, dapat Anda lihat bahwa mobil bekas banjir hadir dengan berbagai macam permasalahan yang belum tentu dapat diatasi dengan baik.

Sehingga kerusakan yang ditimbulkannya pun hadir dalam jangka waktu lama dan bahkan sulit untuk dihilangkan. Karena itulah sebelum melakukan pembelian dari mobil bekas pastikan untuk menghindari mobil dengan ciri-ciri di bagian atas tadi. 

Demikianlah kiranya penjelasan singkat terkait ciri mobil bekas banjir yang dapat penulis jelaskan kali ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *